Yan Patria Juara Tenis PELTI Cup

SIDOMUKTI – Yan Patria Adi Nugraha menjadi juara tunggal putra dalam kejuaraan tenis PELTI Salatiga Cup 2015 di lapangan tenis Dinas Perkebunan Ngawen Salatiga, baru- baru ini. Di final, Yan Patria mengalahkan Edy Sutoyo dengan skor 9-8.

Posisi ke tiga bersama ditempati Fuadi Raja dan Adi Asep Sunarya. Para pemenang mendapatkan piala dan hadiah masing- masing Rp 1 juta untuk juara I dan Rp 600.000 untuk juara dua, serta Rp 400.000 bagi peraih juara tiga.

Selain mempertandingkan kelompok tunggal putra, juga kelompok ganda usia 90 plus. Untuk nomor ini, juara diraih pasangan Endro Lesmono/ Wiryanto. Adapun posisi kedua ditempati pasangan Budi Prawoto/ Arif Susanto. Sedangkan juara tiga bersama diraih pasangan Jumaeri/ Harjan Widodo dan Imam Adji Suroyo/ Paul CH Djari.

Ketua panitia Sukisno mengatakan, kejuaraan terbagi dalam dua kategori yaitu tunggal putra yang terbuka untuk wilayah Salatiga, Kabupaten Semarang, dan Boyolali. Kemudian ganda plus yaitu ganda dengan jumlah usia 90 tahun tanpa batasan usia minimum. Kelompok ini hanya untuk pemain ber KTP Salatiga atau bekerja di Salatiga. Total peserta 14 untuk umum dan 17 dari kelompok veteran.

“Tujuan kejuaraan ini, menggairahkan olahraga tenis di Salatiga,” katanya.

Para Juara PELTI Salatiga Cup

DA