SEMARANG – Kota Salatiga berhasil membawa pulang medali emas lewat Flodesa, atlet andalan Tim Anggar Kota Salatiga dalam Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Anggar Jateng yang diselenggarakan di BP Diksus, Mangunharjo, Tembalang, Semarang, Kamis-Minggu (17-20/8/2017).
Hingga penutupan kejuaraan, minggu (20/8/2017) malam, Kota Salatiga berhasil membawa pulang total satu medali emas, satu medali perak dan lima medali perunggu. Satu-satunya medali emas oleh Flodesa diraih pada nomor Floret Perorangan Putri Senior.
Satu medali perak diraih Tim Sabel beregu putri, yang dihuni oleh Flodesa, Luthfia Restu, Angger Dara dan Nindya Lucie A. Sedangkan lima medali perunggu diraih oleh Dwi Wahyuningsih (Floret Perorangan Putri Pra Kadet), Ayudhea Vindy F (Floret Perorangan Putri Pra Kadet), Luthfia Restu D (Sabel Perorangan Putri Kadet), Angger Dara (Sabel Perorangan Putri Kadet) dan Luthfia Restu D (Sabel Perorangan Yunior).
Supriyatin Widodo, Ketua IKASI Kota Salatiga mengutarakan “Dari hasil kejuraan ini kami akan melakukan evaluasi untuk mempersiapkan tim anggar Kota Salatiga dalam menghadapi kejuaraan multievent PORPROV 2018 di Solo nanti. Pada PORPROV 2013 di Banyumas lalu, tim anggar Kota Salatiga bermaterikan tiga atlet putri dan mampu membawa pulang tiga emas medali emas, yang masing-masing diraih oleh Yuli Andika (Sabel Perorangan), Flodesa (Floret Perorangan) dan Floret Beregu Putri.”